Selasa, 14 Juni 2011

Air....Tidak Lagi Mengalir Sampai Jauh




Oi! Bro and Sist...

Air sangat berguna bagi kita, di dalam kehidupan sehari-hari..kita sangat bergantung dengan air, untuk minum, memasak, mandi, cuci, dsb. Sangatlah senang jika kita dapat menggunakan air yang sehat yang dapat dipakai untuk kebutuhan tubuh dan sehari-hari kita.

Akhir-akhir ini kebutuhan air kita terasa semakin menipis. Banyak air yang sudah tercemar oleh limbah-limbah rumah tangga dan industri, bisa kita lihat di saluran air, kali dan sungai. Sampah, busa ditejen, genangan minyak menghiasi air yang mengalir di kali/sungai. Ditambah lagi, media serapan air juga dipergunakan untuk kebutuhan pembangunan, pohon-pohon di hutan ditebang, taman-taman kecil di perkotaan sudah jarang bisa ditemukan.

Ditambah lagi ulah manusia yang mengambil fungsi dan keberadaan air menjadi privatisasi oleh penguasa dan pemilik modal. Banyak masyarakat yang dirugikan karena hal itu.

Ada beberapa perusahaan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) yang mengambil langsung dari sumber mata air di daerah-daerah. Ini menyebabkan berkurangnya sumber mata air yang ada, karena telah dikuasai oleh AMDK tersebut.

Berdasarkan Undang-undang Nomor 7 tahun 2004, tentang sumber daya air pasal 5 menyatakan, “bahwa Negara menjamin hak setiap orang untuk mendapatkan air bagi kebutuhan pokok sehari-hari guna memenuhi kebutuhannya yang sehat, bersih dan produktif”.

Seharusnya, kebijakan ini lebih ditelaah lagi tentang hak setiap orang mendapatkan air untuk kebutuhan hidupnya. Setelah fungsi dan keberadaan air di privatisasi oleh penguasa dan pemilik modal. Kekhawatiran timbul di masyarakat yang tinggal disekeliling mata air tersebut, karena AMDK banyak mengambil air dari sumber mata air yang tidak sesuai kebutuhan.

Tidak ada komentar:

Red Ribbon Melodic

Sekelumit cerita tentang RED RIBBON

Red Ribbon adalah sebuah grup band yang terdiri dari beberapa orang yang berlatar belakang sebagai pecandu, yang kemudian bergabung di organisasi masyarakat dengan spesifikasi isu pada Adiksi (kecanduan), HIV dan AIDS.

Melalui karya musik PUNK ROCK, Red Ribbon mengusung tema keseharian dan sosial dengan sebuah harapan Red Ribbon dapat mengubah pandangan masyarakat umum tentang pecandu yang selama ini masih dianggap ‘miring’ dan melalui sebuah proses metamorfosa kehidupan Red Ribbon terbukti dapat bangkit dari masa lalu dan mengapresiasikan pemulihan dari adiksi dalam bentuk suatu karya musik.

Mimpi indah Red Ribbon

“ Terangkatnya isu-isu komunitas dan realita sosial melalui musik untuk mengusung nilai-nilai kemanusiaan.“


--------------------------------------------------------------------------


A little story about RED RIBBON

Red Ribbon is a band that consists of several people who background as an addict, who then joined in community organizations with the specification of issues on Addiction (addictions), HIV and AIDS.

PUNK ROCK music through the work, the Red Ribbon theme everyday and social with a Red Ribbon expectations can change public views about the addict that still considered to be 'tilted' and through a process of metamorphosis of the Red Ribbon proved life can rise from the past and appreciate recovery of addiction in the form of a piece of music.

Red Ribbon sweet dreams

"The lifting of community issues and social reality through music to carry the human values."